SAMARINDA - Front Aksi Mahasiswa (FAM) Kalimantan Timur (Kaltim) telah melaksanakan aksi demo di depan kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kaltim, Jalan Bung Tomo Samarinda Seberang, Kamis (28/7/2022).
Aksi demo puluhan mahasiswa tersebut dipimpin oleh Koordinator Lapangan (Korlap) FAM Kaltim Muhammad Nazaruddin dan berlangsung dengan tertib dengan dikawal oleh jajaran Kepolisian Sektor Samarinda Seberang.
Saat di temui awak media Korlap FAM Kaltim Nhazar (Sapaan akrabnya) mengatakan bahwa terdapat kasus di Kaltim yang perlu diseriusi oleh pihak Kejaksaan dan aparat penegak hukum di Kaltim.