Rencana Eksekusi Aset PT GBU Senilai Rp 10 Triliun di Kutai Barat
Kubar, Mahakampos.com - Tim Kejaksaan Agung RI saat ini berada di Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Provinsi Kalimantan Timur.
Pantauan langsung Mahakampos.com pada Rabu 18 Mei 2022 pagi di Kantor Kejari Kubar di Sendawar, memang benar terlihat puluhan mobil berpelat merah (mobil dinas) berada di halaman depan kantor Kejari Kubar.
Iya benar saat ini ada tim dari Kejagung RI datang untuk melakukan eksekusi terhadap aset PT Gunung Bara Utama (GBU) Site Melak. Dengan nilai sekitar Rp 10 triliun,"