PicMa_157058_1696182094842

Kisah Penemuan Bangkai Titanic 1 September 1985

2 June 2023
Bangkai Kapal Titanic. Foto: WHOI Archives/Woods Hole Oceanographic Institution/REUTERS

JAKARTA – Kapal Titanic merupakan kapal yang tenggelam dalam pelayaran perdananya dari Southampton ke New York. Titanic tenggelam di Samudra Atlantik Utara usai menabrak gunung es pada 15 April 1912.

Dilansir dari detikINET, dalam tragedi tersebut lebih dari 1.500 orang tewas. Peristiwa kapal pesiar tenggelam ini lantas menjadi yang paling mematikan di masa damai.

Titanic baru ditemukan setelah 73 tahun tenggelam, tepatnya pada 1 September 1985. Kapal pesiar ini ditemukan secara dramatis dengan kondisi terbelah dua.

Titanic ditemukan sekitar 690 km lepas pantai Newfoundland, Kanada, di kedalaman 3.800 meter oleh Tim gabungan AS-Prancis yang dipimpin mantan perwira angkatan laut AS Robert Ballard. Sebelumnya, di tahun 1977 mereka pernah melakukan ekspedisi untuk menemukan Titanic namun gagal.

Halaman
berita terkait
Komentar
mahakam

Pengunjung

075322
Users Today : 34
Users Yesterday : 95
Total Users : 75322
Views Today : 82
Total views : 184857
Who's Online : 1