TENGGARONG, MAHAKAMPOS.COM - Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara Sunggono resmi membuka Pelatihan dan Sertifikasi Government Chief Information Officer (GCIO) kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD)tahun 2023.yang dilaksanakan oleh Dinas Komunikasi dan informatika (Diskominfo) Kabupaten Kukar bekerjasama Inixindo Bandung, di Hotel Mercure Samarinda, Rabu (8/11/2023).
Pelatihan GCIO berlangsung selama dua hari 8-9 Nopember diikuti sebanyak 60 seluruh OPD diantaranya, Kepala Dinas(Kadis) Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Arianto,Kadis Kependudukan dan Pencatatan Sipil Muhammad Iryanto, Kadis Pariwisata Slamet Raharjo, Kadis Kelautan dan Perikanan Muslik, Plt Bappeda Vanessa Vilna, serta pejabat eselon III dan eselon IV maupun Jabatan Fungsional di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Kutai Kartanegara.
Bupati Kukar Edi Damansyah dalam sambutannya yang disampaikan Sekda Sunggono mengatakan, dimasa sekarang, teknologi informatika semakin berperan dalam segala aspek kehidupan kita. Sektor kesehatan, ekonomi, perbankan, pendidikan, pemerintahan dan sebagainya. Tidak bisa lepas dari pemanfaatan teknologi informatika.
"Kemajuan teknologi di sektor informatika dan komunikasi memaksa kita untuk melakukan transformasi digital," katanya.